Mengenal Fitur Idling Stop System (ISS) Pada Sepeda Motor Matic Honda

Sahabat-otomotif.com - Sepeda motor yang irit bahan bakar menjadi salah keinginan dari semua pengguna sepeda motor. Terlebih pada saat ini, kondisi jalanan sudah sangat padat dan cenderung macet sehingga konsumsi bahan bakar menjadi masalah tersendiri karena menjadi boros. Hal ini terjadi karena energi yang dihasilkan mesin dari ruang bakar terbuang sia-sia. Selain itu, kondisi ini membuat emisi gas buang dari knalpot kendaraan semakin tinggi sehingga berkontirbusi menambah polusi udara.

Salah satu upaya untuk menekan konsumsi bahan bakar dan menekan kadar emisi gas buang kendaraan, Honda menghadirkan fitur Idling Stop System (ISS). “Fitur ini berfungsi ketika pengendara berhenti di lampu merah atau terjebak dalam kemacetan, dalam waktu 3 detik mesin akan mati secara otomatis. Dengan begitu konsumsi bahan bakar yang tidak perlu akan berkurang dan emisi gas buang akan menurun,” ujar Ade Rohman selaku Sub Dept Head Technical Service PT Daya Adicipta Motora.

Cara mengaktifkan Fitur ISS pun sangat mudah, pengendara cukup menekan tombol ISS ke Posisi Idling pada stang sebelah kanan. Saat tombol berada di posisi Idling, lampu indikator pada panel meter akan menyala. Cara ini dapat digunakan untuk semua tipe Matic Honda yang dilengkapi fitur ISS kecuali PCX 160. Untuk motor terbaru Honda ini, fitur ISS sudah otomatis aktif stiap kali kunci kontak diputar ke posisi “ON”.

Saat mesin dimatikan oleh ISS, lampu indikator akan berkedip menandakan bahwa Idling Stop System sedang aktif atau digunakan. Untuk menyalakan mesin, pengendara cukup memutar tuas gas layaknya sepeda motor yang akan bergerak dari posisi diam.






Lebih lanjut Ade mengatakan, “Ketika tombol ISS berada di posisi Stop atau tombol berada dibagian atas maka fitur Idling Stop System menandakan sedang tidak bekerja.” Syarat agar Idling Stop System bekerja di sepeda motor, diantaranya :
• Tekan tombol Idling Stop pada posisi “Idling Stop”
• Putaran mesin standar 1700 rpm +/- 100
• Temperatur mesin melebihi 60 derajat celcius
• Motor telah mencapai kecepatan melebihi 10 kilometer/jam
• Handle gas (throttle) dalam posisi tertutup penuh
• Hidupkan mesin menggunakan Electric starter (ECM membaca kapasitas batteray tegangan saat electric starter digunakan dan ISS bekerja)

Motor dalam kondisi berhenti setidaknya 3 detik, maka lampu indikator akan otomatis berkedip, dan mesin akan mati secara otomatis. Ketika tuas gas diputar, mesin langsung hidup & sepeda motor dapat langsung melaju dengan normal.

“Fitur ISS dapat ditemui pada beberapa motor matic Honda seperti PCX 150, PCX 160, Vario dan BeAT, Scoopy. Untuk memaksimalkan manfaat ISS, jangan lupa lakukan pemeriksaan, perawatan rutin, dan selalu menggunakan HGP (Honda Genuine Parts) di bengkel resmi Honda atau AHASS agar fitur ISS selalu berfungsi dengan baik dan mesin sepeda motor selalu dalam kondisi prima,” tutup Ade. ***
LihatTutupKomentar
.