Diincar Yamaha Gantikan Vinales, Ini Kata Oliviera

Sahabat-otomotif.com - Pembalap Red Bull KTM Factory Miguel Oliviera mengungkapkan kepada salah satu acara olahraga di Portugal bahwa ia mendapatkan tawaran dari tim Monster Energy Yamaha untuk menggantikan Maverick Vinales musim depan.

Namun, Oliveira dengan tegas mengatakan bahwa dia menolak tawaran itu demi menghormati kontrak yang sudah ditandatangani dengan KTM saat ini. Pembalap asal Portugal tersebut juga mengatakan bahwa ia sangat puas dengan kinerja tim nya,

"Saya memiliki komitmen kepada tim saya sejak tahun lalu, selama dua tahun ke depan, dan saya tidak akan menarik kembali kata-kata itu," ungkap Oliveira kepada Motorcycle Sports Portugis, dikutip dari the Race.

“Tentu saja, situasi dengan Vinales ini membawa kegugupan dalam pembicaraan untuk masa depan dan saya juga sempat didekati dalam hal itu, tetapi seperti yang saya katakan, fokus saya adalah pada tim saya," ucapnya.

Oliveira mengungkapkan keinginannya untuk menjadi juara dunia bersama KTM.

“Ini adalah tim yang hebat dan saya yakin saya bisa menjadi juara dunia bersama mereka dan saya memiliki kontrak dan bahkan mampu menang di KTM. Selama saya di sini, ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan," tutup Oliveira.(gp/skt)
LihatTutupKomentar
.